Juni, Kapal Pembangkit Listrik Dari Turki Tiba Ambon ~ BeritaSeo

Kapal Pembangkit Listrik
AMBON Tribun-Maluku.com-  Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) RI Rini M. Soemarno usai meresmikan Kantor PNM Cabang Ambon di Passo, Selasa (23/2) kepada wartawan mengatakan, Kementerian BUMN telah memesan Kapal dari Turki yang akan dijadikan kapal PLN untuk memenuhi kebutuhan listrik bagi masyarakat di Kota Ambon dan sekitarnya.

Menurut Menteri Rini, tenaga listrik di kapal tersebut akan disalurkan kepada masyarakat Kota Ambon dengan menggunakan Batubara dan Gas.

Kapal pembangkit listrik tersebut akan beroperasi di Ambon sampai pembangkit listrik di Desa Waai selesai dibangun.

Kini pihaknya sementara membuat analisa untuk bagaimana pulau-pulau memanfaatkan tenaga surya sama tenaga angin untuk pembangkit tenaga listrik.

Diakuinya, memang proyek pembangunañ PLTU di Desa Waai Kecamatan Salahutu Kabupaten Maluku Tengah itu bermasalah, namun sudah diselesaikan dengan pihak Kejaksaan dan kini pihak PLN akan secepatnya menyelesaikan proyek tersebut.(TM05)

Bagikan ke

Related Post:

0 Komentar