Assegaff Canangkan 1000 Implan di Buru ~ BeritaSeo

Drs. Djufry Assegaff (duduk kanan)
NAMLEA Tribun-Maluku.com-  Dalam upaya meningkatkan program Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK), maka Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Maluku melakukan pencanangan Seribu Implant di Kabupaten Buru bertempat di Hotel Awista Namlea, Senin (22/2).

Hadir dalam acara pencanangan 1000 Implan itu, Ketua Ikatan Bidang Indonesia (IBI) Cabang Maluku Anthoneta Hitipeuw, Kepala BKKBD Kabupaten Buru Hamza Karepesina, SH, Para Kepala Bidang Kantor Perwakilan BKKBN Maluku, serta para Bidan di Kabupaten Buru.

Pelayanan KB Implan
Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Maluku Drs. Djufry Assegaff dalam sambutannya mengatakan, tahun 2015 lalu program KKBPK di Provinsi Maluku menempati rengking 1 nasional, sehingga tahun 2016 ini Provinsi Maluku diberikan target 300 persen.

Menurut Assegaff, keberhasilan program KKBPK di Kabupaten Buru ditentukan oleh: Pengendalian penduduk melalui program Keluarga Berencana (KB), Meningkatkan kualitas manusia melalui pembentukan Tri Bina yaitu Bina Keluarga Balita (BKB) Bina Keluarga Remaja (BKR) dan Bina Keluarga Lansia (BKL), dan Pembangunan keluarga melalui Upaya Peningkatan Pendapatan Keluarga Sejahtera (UPPKS).

Sementara Ketua IBI Provinsi Maluku Anthoneta Hitipeuw mengatakan, keberhasilan program KB tidak terlepas dari peran Bidan sebagai ujung tombak pelayanan KB di kabupaten/kota di Provinsi Maluku.

Untuk pelayanan KB sudah ada kerjasama atau MoU mulai dari tingkat pusat, provinsi dan kabupaten/kota dan kerjasama ini harus lebih ditingkatkan untuk mensukseskan program KKBPK di Provinsi Maluku terkhusus di Kabupaten Buru.

Hitipeuw minta agar para Bidan yang belum pernah dilatih mengenai pelayanan KB Implan untuk diikutkan dalam pelatihan , sehingga mereka dapat melakukan pelayanan KB Implan dengan baik.

Usai pencanangan 1000 Implan Kepala Perwakilan BKKBN, Ketua IBI Maluku, Kepala BKKBD Kabupaten Buru melakukan kunjungan ke Puskesman Waikasar dan Puskesmas Waileo Kecamatan Waiapo, untuk melihat pelayanan KB Implan, dan pelayanan KB Implan ini akan dilanjutkan di Puskesmas Waplau Kecamatan Waplau.(TM02)

Bagikan ke

Related Post:

0 Komentar