Pulang ke Taiwan Untuk Ujian SMP, Tzuyu TWICE Buat Kaget Netizen
Posted by BeritaSeo -
At 19.08 -
Have 0
komentar
Bagi yang masih belum mengenal sosok Tzuyu TWICE, tentunya kebanyakan mengira bahwa ia merupakan gadis yang duduk di bangku SMA tahun terakhir.
Namun faktanya bahwa semenjak debut bersama TWICE pada Oktober 2015 lalu, gadis cantik bertubuh ramping kelahiran Tainan, Taiwan ini masih duduk di bangku SMP.
Fakta tersebut tentu saja mengagetkan bagi sekalangan netizen yang baru mengetahui namanya karena kontroversi kewarganegaraan yang sempat memanas pada Januari 2016 lalu.
Pada awalnya fakta dibeberkan oleh beberapa media outlet Korea yang mengabarkan bahwa Tzuyu memanfaatkan liburnya untuk pulang ke Taiwan untuk mengikuti ujian SMP pada 20 Maret.
Mendengar kabar tersebut, sekalangan netizen tampak terkejut sekaligus prihatin dengan kontroversi kewarganegaraan yang sempat dialaminya beberapa waktu lalu serta ada pula yang memberikan semangat.
"Tunggu, dia baru saja lulus SMP? Ha ha ha ha... Ia begitu muda"
"Berharap dia belajar dengan giat dan mendapatkan nilai ulangan tinggi"
"Tzuyu ya~ semoga berhasil pada ujianmu! Semangat!"
"Apa? Aku pikir dia berusia setidaknya 20 tahun. Jadi mereka telah menyebabkan keributan politik terhadap anak kecil?" dan komentar lainnya. (www.kpopchart.net)
0 Komentar