Persahabatan selalu dapat diungkapkan dengan berbagai cara. Hal tersebut juga tampaknya berlaku bagi Lee Kwang Soo dan Kim Jong Kook.
Seperti yang penggemar ketahui bahwa Kim Jong Kook merayakan ulang tahunnya pada tanggal 25 April kemarin. Dalam kesempatan tersebut, Lee Kwang Soo mengucapkan selamat dengan mengupload sebuah foto secara khusus dalam akun Instagram pribadinya.
Namun bukan Lee Kwang Soo namanya jika mengupload foto yang biasa-biasa saja. Yang bersangkutan membuat postingan sebuah foto dimana Kim Jong Kook terlihat tengah tertidur pulas dengan lidah yang terjulur keluar, dan menyertakan caption "Selamat ulang tahun Kook Jong hyung-ku," dimana nama 'Kook Jong' merupakan nama panggilan Kim Jong Kook dalam acara 'Family Outing'.
Lee Kwang Soo dan Kim Jong Kook diketahui telah menjalin persahabatan lebih dari 6 tahun dan telah bersama-sama membintangi acara 'Running Man' sejak tahun 2010 silam.
Ada yang iri dengan persahabatan Lee Kwang Soo dan Kim Jong Kook? (www.kpopchart.net)
0 Komentar