Mesranya, Jin Goo dan Kim Ji Won Nonton Bareng 'Descendants of the Sun' ~ BeritaSeo

Mesranya, Jin Goo dan Kim Ji Won Nonton Bareng 'Descendants of the Sun'

Tidak hanya memukau penggemar dengan akting mereka di 'Descendants of the Sun', aktor Jin Goo dan aktris Kim Ji Won juga memperlihatkan chemistry mereka di luar lokasi syuting.

Aktor Jin Goo yang baru saja bergabung di Instagram, mengunggah sebuah foto selca dirinya bersama Kim Ji Won.

Pada foto yang diunggahnya tersebut, Jin Goo manambahkan caption, "Nonton seluruh episode 'Descendants of the Sun' hari ini."

Baca Juga : Beda Usia 12 Tahun, Kim Ji Won Tak Ragu Akting Romantis Dengan Aktor Jin Goo

Foto memperliatkan Jin Goo yang serius menonton drama namun tetap memberikan perhatiannya kepada Ji Won yang mengambil selca disampingnya, dengan membentuk love dengan jarinya.

Pasangan Seo Dae Young dan Yoon Myeong Joo memang menjadi pasangan yang diidolakan di 'Descendants of the Sun' disamping aktor dan aktris utama Song Joong K dan Song Hye Kyo.

Apakah Jin Goo dan Kim Ji Won sudah terlihat seperti sepasang kekasih? (www.kpopchart.net)

Mesranya, Jin Goo dan Kim Ji Won Nonton Bareng 'Descendants of the Sun'

Bagikan ke

Related Post:

0 Komentar