Heechul Super Junior dan Hani EXID Bakal Jadi MC 'Weekly Idol' Selanjutnya ~ BeritaSeo

Heechul Super Junior dan Hani EXID Bakal Jadi MC 'Weekly Idol' Selanjutnya

Heechul Super Junior dan Hani EXID telah ditunjuk sebagai MC untuk variety show 'Weekly Idol'.

Menurut orang dalam variety show yang mengatakan kepada media outlet My Daily pada hari ini, Kamis (17/03), "Heechul dan Hani telah dikonfirmasi sebagai MC baru untuk 'Weekly Idol'. Bersama dengan Defconn, akan ada tiga MC."

Disebutkan lebih lanjut bahwa keduanya akan menjadi MC dalam variety show hingga Jung Hyung Don kembali.

Sejak Desember lalu, Heechul memang telah diminta untuk menjadi MC spesial, membawakan acara berdua dengan Defconn. Namun ini merupakan pertama kalinya bagi Hani EXID.

Episode 'Weekly Idol' yang akan dibawakan oleh Defconn, Heechul dan Hani akan ditayangkan pada awal April mendatang. (www.kpopchart.net)

Bagikan ke

Related Post:

0 Komentar