Heechul Super Junior dikabarkan akan merilis lagu kolaborasi bersama seorang penyanyi wanita.
Setelah rumor beredar di berbagai media Korea, pada hari ini 16 Maret pihak SM Entertainment mengkonfirmasi kabar tersebut.
Seperti yang agensi katakan, "Memang benar, Kim Heechul sedang mengerjakan lagu duet bersama seorang penyanyi wanita."
Namun untuk saat ini agensi masih bungkam soal identitas penyanyi wanita dan jadwal perilisan lagu tersebut. Mereka mengatakan, "Informasi lebih rinci dan tanggal perilisannya akan diumumkan kalau sudah dikonfirmasi."
Ini menjadi kolaborasi pertama Heechul bersama penyanyi wanita, sejak debut sebagai anggota Super Junior.
Kemungkinan besar, lagu ini juga akan dirilis sebagai bagian dari proyek 'STATION', yang sebelumnya melibatkan berbagai artis, termasuk yang paling baru adalah kolabrasi Yoona SNSD dan 10cm.
Apakah kalian menantikan kolaborasi Heechul bersama penyanyi wanita ini? (www.kpopchart.net)
0 Komentar