Aktris Hollywood, Chloe Moretz mengungkapkan kecintaannya terhadap MAMAMOO, CL, G-Dragon dan Big Bang.
Hal ini ia ungkapkan ketika hadir dalam program 'Problematic Men'. Episode yang dibintangi oleh Chloe Moretz ini ditayangkan di tvN pada 20 Maret kemarin.
Mulanya MC Jun Hyun Moo bertanya bagaimana Chloe Moretz bisa tertarik dengan budaya Korea. Ditanya seperti itu, Chloe Moretz menjawab, "Kunjungan pertamaku ke Korea adalah empat tahun yang lalu. Aku merasa kalau budayanya berpusat pada makanan dan keluarga. Banyak sekali makanan yang bisa dimakan."
Ia menambahkan, "Aku sangat suka makan. Musiknya juga sangat keren," puji sang aktris terhadap musik K-Pop.
Ketika ditanyakan siapa artis favorit nya, Chloe Moretz mengatakan, "Aku benar-benar jatuh cinta dengan MAMAMOO. Lagu 'Taller Than You' mereka benar-benar sangat bagus." Dari sebelumnya, Chloe Moretz memang sudah mengungkapkan kecintaannya terhadap MAMAMOO melalui akun Twitter bahkan mendapatkan kesempatan untuk berfoto bersama.
Baca juga: Chloe Moretz Jatuh Cinta Pada Mamamoo!
Namun tak cuma MAMAMOO, "Aku juga menyukai CL, G-Dragon dan Big Bang," ujarnya mengaku sebagai penggemar idol YG Entertainment tersebut. (www.kpopchart.net)
0 Komentar