Jelang Comeback, iKON Kembali Rilis Teaser Bobby ~ BeritaSeo

Jelang Comeback, iKON Kembali Rilis Teaser Bobby

YG Entertainment kembali mengungkap foto teaser Bobby untuk comeback iKON.

Masih dengan konsep teaser sebelumnya, dalam foto teaser ini Bobby memamerkan foto selcanya dalam sebuah aplikasi chat.

Di dalam foto teaser juga tertera pesan yang berbunyi, "Dalam beberapa hari, aku berencana untuk syuting musik video solo untuk pertama kalinya dalam hidupku. Aku tidak yakin apakah kalian akan menyukai lagunya, karena lagu ini begitu intens dan menggunakan genre hip hop. Walau begitu, aku akan bekerja keras, jadi mohon untuk menantikannya."

Lagi-lagi Bobby memberikan petunjuk mengenai lagu solo pertamanya yang akan dirilis sejak debut bersama iKON.

Masih belum ada informasi pasti apakah Bobby hanya akan merilis lagu solo, atau iKON akan ikut melangsungkan comeback. Yang pasti kita tunggu saja kabar selanjutnya dari pihak YG Entertainment.

Apakah kalian menantikan lagu solo dari Bobby? (www.kpopchart.net)

Bagikan ke

Related Post:

0 Komentar